Selasa, 19 Februari 2013

Posted by Unknown On 08.07
    Internet bukanlah hal asing lagi dalam kehidupan kita. Dalam menjalankan bisnis sehari-hari, internet menjadi penunjang utama dalam hal berpromosi agar dikenal publik sehingga bisnis atau usaha tersebut maju dengan pesat.
    Dengan semakin majunya teknologi yang dikembangkan oleh tim IT, maka semakin pesat pula perkembangan bisnis Online. Karena kemudahannya yang dapat diakses dari berbagai media seperti handphone, notebook serta pc. Bisnis online yang populer saat ini memiliki beberapa tipe,diantaranya yaitu : toko online, periklanan, hyip (High-yield investment program) atau investasi online dan lain sebagainya.
    Namun tanpa kita sadari, disamping kemudahan yang ditawarkan, bisnis-bisnis tersebut memiliki dampak negatif. Tentu saja pihak yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan nya untuk meraup uang dari masyarakat.
    TOKO ONLINE
    Seperti halnya toko nyata, toko online memiliki berbagai jenis barang yang ditampilkan beserta dengan keterangan serta harga barang tersebut. Dan jangkauannya lebih luas dibanding toko offline, Biaya operasional yang cenderung lebih murah. Pembeli hanya perlu mengisi biodata dan alamat untuk membeli barang tersebut. 
Namun, bila kita salah memilih toko online dan tergiur dengan harga yang ditawarkan, kita dapat terjebak oleh penipu. Mereka biasanya memilih facebook sebagai media untuk berpromosi, barang yang biasa dijadikan modus antara lain : black berry, baju, sepatu, dan pc.

    Periklanan
    Media ini tentu saja sangat penting bagi kita dalam mencari ataupun mempromosikan suatu hal yang di inginkan, seperti jasa, barang dan properti.
Namun periklanan juga memiliki dampak buruk.  sama seperti modus toko online, penipu menampilkan gambar serta harga yang murah untuk dijual. Tapi setelah uang dikirim barang tidak kunjung diterima konsumen.

     HYIP
     Bisnis investasi ini sangat digemari oleh berbagai lapisan masyarakat, terutama para pegawai dan pengusaha, tentu saja karena hyip memiliki banyak keuntungan diantaranya : Tidak membutuhkan modal usaha yang terlalu besar, Memberikan keuntungan baik materi maupun non materi. Waktu kerja bisnis online yang tidak terbatas, Mudahnya pelayanan yang diberikan kepada para konsumen,
Namun bisnis ini memiliki resiko terbesar, yaitu kita akan kehilangan dana investasi kita bila salah dalam memilih tempat. Konsumen akan mengalami kesulitan dalam mengurus masalah ini, karena scammer lebih pintar dari tim FBI, seperti pendiri AVO.inc, Endatinvest, goldprofit dll.

    Berhati-hatilah dalam memilih bisnis yang menjanjikan ini, hasil besar dan resiko juga besar. Bila ingin beresiko kecil beralihlah ke bisnis offline, hasil lebih nyata dan kerja keras kita akan terlihat jelas.





0 komentar:

Posting Komentar